Jumat, 03 Juli 2015

Matahari

Matahari....
Dikala pagi, Engkau menyinari tubuhku
Membuat tubuhku terasa hangat
Kau selalu membuatku semangat
Untuk pergi ke sekolah
Engkau selalu dibutuhkan
Oleh makhluk hidup
Mereka memerlukanmu
Untuk kepentingan hidup mereka
Tatkala malam....
Wujudmu tak nampak
Tetapi, kau yang menerangi bulan
Sungguh indah yang Tuhan ciptakan
Kau terbit dari timur
Dan tenggelam ke arah barat
Aku terpesona melihatmu
Ketika engkau akan tenggelam
Ketika kau akan tenggelam
Banyak orang yang ingin mengabadikanmu
Karna warna dan sinarmu itulah
Semua orang terpesona melihatmu
Matahari.....
Sinarmu menyinari dunia
Tanpamu, dunia tak dapat melihat
Aku tak sanggup melihat kau tiada
Karna sinarmu membuatku tersenyum 
Sepanjang hari
Engkau selalu menerangi setiap langkahku
Engkau selalu ada untukku
Tatkala hujan tiba
Sinarmu tertutup awan
Matahari..... 
Kau sungguh berjasa bagiku

Jumat, 26 Juni 2015

Hutan

Dahulu ada banyak pohon
Dahulu ada banyak tumbuhan
Dahulu ada banyak binatang di hutan
Tapi sekarang
Pohon sudah tiada
Tumbuhan sudah layu
Dan binatang sudah banyak
Yang punah
Banyak sekali manusia
Yang menebang pohon di hutan
Begitu teganya manusia
Mereka tidak memikirkan
Kehidupan dirinya dan makhluk lain
Jika pohon di hutan banyak yang ditebang
Kota - kota banyak yang banjir
Mereka harus mengungsi
Sampai daerah mereka aman
Sangat iba rasanya
Jika hutan akan langka
Mencari air jadi susah
Oh hutan, aku rindu padamu

Karya: Safanah Nur Adzikra